Obat Sakit Kepala Alami

Advertisement
fakultaskebidanan.blogspot.com - Ketika sakit kepala terjadi saat anda beraktifitas maka ini akan sangat mengganggu anda. Membeli obat sakit kepala di warung atau apotik terdekat mungkin akan menjadi pilihan utama anda namun tunggu dulu, anda jangan terburu-buru mengandalkan sesuatu dengan menggunakan obat. Karena beberapa sakit kepala  seperti sakit kepala sebelah atau migraine ataupun sakit kepala pada bagian belakang bisa hilang dengan menggunkan cara alami. Berikut adalah obat sakit kepala alami:


Meminum minuman hangat atau teh
Obat sakit kepala alami yang pertama yaitu meminum minuman hangat atau teh. Kafein dalam teh bisa mengurangi pembengkakan pembuluh darah penyebab sakit kepala. Kamu bisa membuat teh hangat yang ditambahkan gula atau madu. Dengan meminum teh tubuh akan terasa lebih rileks dan nyaman.

Pakai Minyak Kayu Putih
Aroma minyak kayu putih juga termasuk obat sakit kepala alami. Aroma yang khas akan membuat pernapasan dan tubuh menjadi lebih rileks dan nyaman. Biasanya sakit kepala akan timbul bila kita terlalu berfikir keras ataupun tekanan dalam pekerjaan bisa juga karena telalu lelah. Selalu siapkan minyak kayu putih dalam tas agar bisa kamu gunakan setiap saat. Oleskan minyak kayu putih dileher ataupun sekitar kening.

Jangan Dehidrasi
Dehidrasi atau tidaknya anda bisa lihat dari warna air kencing anda, jika warnanya putih berarti anda tidak terlalu dehidrasi namun jika warnanya sudah kuning keruh bahkan orange, maka segera minum air putih. Karena jika dehidrasi dialami pada seseorang maka akan terjadi sesuatu yang tidak enak dalam tubuh salah satunya pusing. Maka dari itu cukupkannlah kebutuhan cairan tubuh anda.

Perhatikan makanan sehari-hari
Dalam hal ini ada hubungannya dengan jenis makanan yang anda makan sehingga timbul alergi. Alergipun dapat menyebabkan seseorang mengalami sakit kepala atau pusing. Misal alergi karena makan bisa berupa MSG, cokelat, keju, nitrat dan kafein. Perhatikan ketika anda makan, apakah anda mulai pusing ketika memakan makanan tertentu, jika iya hindari makanan tersebut.

Makan kari
Saran terakhir obat sakit kepala alami ini memang terdengar aneh dan saya sendiri belum mebuktikan kebenaran tentang saran ini namun sebuah penelitian yang dilakukan oleh Rowett Research Institute, Skotlandia menemukan bahwa bumbu rempah yang ada pada kari bisa menghilangkan rasa sakit secara alami termasuk sakit kepala.

Itulah beberapa ulasan dari saya mengenai Obat sakit kepala alami, semoga bermanfaat..
Advertisement
Obat Sakit Kepala Alami | Tiara | 5

0 komentar:

Post a Comment